Gubernur Cornelis Mengaku Sering Dimaki Habib Rizieq

Gubernur Kalimantan Barat, Cornelis, mengakui, sering dicaci-maki pentolan Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq.

“Saya punya rekaman Habib Rizieq jelek-jelekkan saya. Tapi saya tidak mau peduli, karena saya sudah maksimal bekerja untuk rakyat. Saya tidak mau ambil pusing komentar Rizieq,” kata Gubernur Cornelis pada silaturahmi Forkopimda Provinsi Kalimantan Barat di Pontianak, Rabu (23//11/2016).

Tampak hadir Pangdam XII/Tanjingpura Mayjen TNI Andika Perkasa, Kapolda Kalbar Irjen Pol Mustafak, Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Barat, Kebing Lyah, Kajati Kalbar, Warih Sadono  Ketua Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Provinsi Kimantan Barat, Wadjidi.

Cornelis mengaku heran, masih ada pihak yang mau mendengar dan terima hasutan dari pihak yang hanya bisa buat onar.

Dikatakan Cornelis, dirinya sudah berkali-kali meminta otoritas berwenang untuk membubarkan organisasi massa yang hanya tukang buat onar.

Cornelis mengatakan, Indonesia tidak akan bisa maju kalau dalam berbagai kesempatan menuding pihak lain kafir.

“Lucunya tuding orang lain kafir, tapi tetap saja menikmati fasilitas orang kafir. Pengungsi Suriah yang lari ke Eropa ditampung dan diberi makan orang kafir,” ujar Cornelis.

Sumber: sinarharapan.net

No comments:

Post a Comment